Kamis, 09 Agustus 2012

10 Makanan Yang Bisa Dijumpai Selama Puasa Ramadhan

Selama bulan puasa Ramadhan ini biasa banyak kita jumpai para pedagang menjual berbagai jenis makan untuk berbuka puasa yang dapat kita jumpai dipingir pingir jalan banyak makanan kahas indonesia yang dapat kamu jumpai di sanah salah satunya  adalah makanan berikut ini yang bisa kamu temuka hanya di bulan puasa saja kamu mau tahu makanan apa aja itu simak 10 Makanan Khas Indonesia Yang Ada Selama Bulan Puasa Ramadhan berikut ini seperti dikutip dari memobee.com.



1. Kicak, Yogyakarta

Di kota keraton Yogyakarta, ada salah satu makanan yang sangat khas dan cukup populer di bulan Ramadhan. Ia adalah Kicak. Makanan khas ini hanya bisa dijumpai saat bulan puasa tiba. Biasanya menu makanan ini banyak dijajakan di daerah Kauman yang merupakan asal muasal makanan ini dibuat.
Makanan Kicak menggunakan bahan dasar beras ketan. Ketan yang sudah ditanak kemudian dihaluskan sehingga mirip dengan jadah atau gemblong. Kemudian dicampur kelapa parut dan potongan buah nangka sebagai pelengkapnya. Rasa manis dan aroma wangi nangka membuat penganan ini makin enak. Apalagi penyajiannya dibungkus dengan daun pisang.

Konon Kicak mulai diperkenalkan pada pasar sore pertamakali digelar di Kauman yaitu pada tahun 1970an. Jika Kicak saat ini dibuat menggunakan ketan, maka di jaman dahulu, Kicak dibuat dari singkong yang diparut yang dimasak dan dicampur dengan bahan-bahan lain.



2. Es Kopi Luwak, Lampung Barat

Lampung Barat memang dikenal sebagai daerah penghasil kopi Luwat paling bermutu, makanya tidak heran jika kopi ini menjadi minuman favorit masyarakatnya. Di bulan Ramadhan ini, es kopi luwak menjadi menjadi minuman khas yang disajikan saat berbuka puasa saat bulan Ramadhan.

Mereka meyakini, meminum es kopi luwak dapat mengembalikan stamina setelah melakukan ibadah puasa. Apalagi jika ditambahkan madu, rasa yang dihasilkan pun dijamin akan lebih nikmat.




3. Mie Glosor, Bogor

Bukan laksa, toge goreng, atau asinan yang menjadi menu khas berbuka puasa di Bogor. Bagi daerah yang bertajuk kota hujan itu, ada satu panganan khas Ramadhan yang cukup populer di kalangan warganya, yakni mie glosor.

Dalam bahasa Sunda, mie glosor artinya mudah ditelan. Sebab, mie berwarna kuning cerah itu memiliki tekstur kenyal yang memang mudah untuk tertelan. Meski populer di Bogor, mie tersebut aslinya berasal dari Sukabumi.
Biasanya saat Ramadhan tiba, para pedagang mie glosor bakal kebanjiran pelanggan menjelang berbuka puasa yang memang menjadi salah satu menu favorit untuk berbuka.



4. Pakat, Tapanuli

Masyarakat Tapanuli punya makanan khas untuk berbuka puasa yang jarang ditemui dibulan – bulan lainnya. Makanan ini terbuat dari rotan yang disebut sebagai pakat. Pakat itulah makanan khas yang hanya dapat Anda jumpai di kota Medan selama bulan Ramadhan.

Makanan ini berasal dari rotan. Namun tentu saja bukan rotan yang biasa Anda lihat untuk membuat anyaman, karena rotan yang digunakan di sini adalah rotan yang berusia muda. Untuk membuat pakat terbilang sederhana, rotan – rotan muda yang telah dipotong – potong ukuran 1 meter dibakar diatas tungku selama sekitar 1 jam. Setelah dipastikan masak, rotan muda dikupas dan diambil bagian dalamnya berwarna putih. Daging rotan kemudian dipotong – potong berukuran 5 centimeter. Untuk menambah kenikmatan, rotan muda kemudian dibubuhi dengan santan.
Untuk menikmati makanan ini Anda tidak bisa mendapatkannya di sembarang tempat, Pakat biasanya hanya dujumpai di Jalan Letda Sujono Medan dengan harga Rp 8 hingga 10 ribu.



5. Ketan Bintul, Serang

Ketan bintul merupakan makanan khas Ramadhan dari Kota Serang, Banten. Ketan bintul ini berbahan baku nasi ketan yang dihaluskan, yang disajikan bersama sepotong daging sapi berikut gulainya. Konon, kehadiran ketan bintul sebagai menu Ramadhan ini sudah dimulai sejak 15 abad yang lalu, dan dahulu kentan bintul ini menjadi makanan kesukaan para raja Banten.

Konon menurut cerita dari orang-orang tua terdahulu, ketan bintul merupakan makanan kegemaran Sultan Maulana Hasanuddin, seorang pangeran yang menjadi panutan masyarakat kerajaan Banten pada waktu itu.
Padahal makanan ini diketahui adalah makanan khas rakyat biasa. Karena seorang Sultan memiliki budi pekerti yang tinggi dan selalu menjadi contoh ahlak dan prilakunya dimata rakyatnya, maka sejak rakyat mengetahui seorang Sultan juga menyukai ketan bintul, maka sejak itulah mulai menjadi budaya, bila seseorang berbuka puasa dengan ketan bintul maka seakan-akan menghargai dan menghormati Sultan.

Karena makanan rakyat, ketan Bintul dijual dengan harya yang sangat ekonomis. Cukup dengan uang Rp 500, Anda sudah bisa mencicipi tiga potong ketan bintul. Murah bukan?!



6. Bongko Kopyor, Gresik

Hidangan ini menjadi hidangan khas yang disajikan saat berbuka. Bangka Kopyor, demikian nama hidangan tersebut, meruapakan kepanjangan dari bubur nangka dan kelapa kopyor. Menu kuliner spesial ini dibuat menggunakan bahan baku tepung terigu, buah kelapa, pisang, nangka, santan kelapa, dan roti tawar.
Selain rasanya yang lezat, hidangan yang di bungkus daun pisang ini dipercaya berkhasiat memulihkan stamina tubuh, setelah seharian menahan diri dari lapar dan dahaga karena rasanya manis, legit dan segar.

Bongko Kopyor hingga kini masih menjadi menu spesial yang biasanya hanya ada di bulan Ramadhan. Khususnya bagi mereka yang tinggal di daerah Manyar atau wilayah pesisir pantai. Harga yang dipatok untuk makanan ini juga bervariasi, mulai dari Rp 3000 hingga Rp 5000. Hmm, masih cukup terjangkau.



7. Sate Susu, Denpasar, Bali

Bergeser ke Indonesia bagian tengah, tepatnya ke kota Denpasar, Bali, kita akan berjumpa dengan sate susu yang merupakan makanan khas bulan Ramadhan di sana. Sate susu ini memang terdengar agak nyeleneh, tapi sesungguhnya sate susu yang terbuat dari payudara sapi ini dipercaya punya khasiat untuk menambah stamina, seperti minum susu. Untuk menambah kenikmatannya, sate susu akan dihidangkan bersama sambal plecing.
Untuk mendapatkan satu porsi sate putting susu, Anda harus merogoh kocek Rp 10 ribu untuk 10 tusuknya yang ukurannya lumayan besar-besar. Sate ini dipercaya juga dapat memberi tenaga yang cukup bagi yang mengonsumsi sehingga cocok disantap saat bedug magrib alias buka puasa.



8. Sotong Pangkong, Pontianak

Selama Ramadhan, warga Pontianak, Kalimantan Barat selalu menyediakan Sotong Pangkong sebagai salah satu menu untuk berbuka puasa. Sotong Pangkong adalah menu olahan cumi kering yang dibakar. Uniknya lagi, setelah dibakar cumi atau sotong tadi dipukul-pukul dengan palu. Sotong Pangkong punya rasa yang gurih.

Biasanya panganan ini banyak dijajakan di sepanjang Jalan Merdeka. Peminatnya pun sangat banyak karena harganya cukup terjangkau.

Satu porsi sotong pangkong dihargai antara 4 hingga 15 ribu rupiah. Sotong pangkong akan terasa nikmat bila dimakan dengan saos cabe dan cuka sehingga rasanya lengkap dari manis, asin, gurih dan pedas.



9. Gulai Siput, Tanjungpinang

Gulai siput ini merupakan makanan khas Tanjungpinang, Kepuluan Riau yang hanya bisa dijumpai di bulan Ramadhan. Menu yang dihidangkan sebagai lauk saat berbuka puasa ini banyak digemari oleh masyarakat setempat karena rasanya yang gurih dan lezat. Selain itu, biantang ini juga mudah ditemukan di sepanjang pesisir pantai.

Makanan ini banyak digemari masyarakat lokal karena rasanya yang enak. Tak cuma enak, harganya pun terjangkau. Cukup dengan merogoh kocek Rp 5.000, Anda telah dapat menikmati seporsi gulai siput khas Tanjungpinang yang lezat.



10. Gulai Kakuwah, Mokumo, Bengkulu

Jika sebelumnya soal makanan berbuka, di Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, ada makanan yang khas dihidangkan saat sahur. Hidangan tersebut dinamakan Gulai kakuwah. Gulai ini dibuat menggunakan berbagai jenis ikan laut maupun ikan air tawar.  Demikian yang dilansir Antara, Senin (23/07/2013).

Sesuai dengan namanya, gulai kakuwah dimasak memakai kuah, namun kuahnya tidak terlalu banyak kuahnya dan tidak terlalu kering, alias sedang. Meski khas, namun tidak semua warga bisa memasak panganan ini. Pasalnya untuk membuatnya butuh biaya yang tidak sedikit karena ikan yang digunakan tidak sembarangan tetapi menengah keatas seperti tenggiri, gemolo, dan ikan kurau.
Lihat Selengkapnya »»  

Selasa, 07 Agustus 2012

5 Makanan yang Salah Untuk Makan Sahur

Makan SahurSaat makan sahur sebaiknya kita memilih makan makanan yang sehat dan bergizi agar puasa ramadahan kita diesok hari berjalan lancar dan usahan ketika makan sahur jangan makanan yang malah membuat kondisi tubuh kamu menjadi lemah. Nah berikut ini ada beberapa makanan yang sebaiknya jangan kamu konsusmsi ketika sahur. Mau tahu apa aja itu simak berikut ini.


1. Hindari jenis makanan yang sulit dicerna seperti cokelat, keju, atau kue-kue yang mengandung banyak kalori. Mengonsumsi makanan yang sulit dicerna akan memengaruhi kerja lambung.


2. Jangan mengonsumsi minuman yang merangsang keluarnya asam lambung. Minuman seperti alkohol, minuman soda, atau sari buah sitrus seperti jeruk, akan memicu naiknya asam lambung yang menyebabkan rasa perih pada lambung.


3. Pastikan Anda tidak mengonsumsi makanan yang terlalu pedas, makanan dengan tambahan cuka, atau makanan dengan merica atau bumbu yang tajam. Alasannya, makanan tersebut secara langsung dapat merusak dinding lambung.


4. Hindari juga makanan yang menyebabkan cairan lambung naik ke kerongkongan. Antara lain seperti alkohol, cokelat, makanan tinggi lemak, dan makanan yang mengandung banyak minyak.


5. Saat sahur, Anda juga disarankan untuk tidak mengunyah permen karet. Selain menyebabkan kembung, mengunyah permen karet juga bisa memicu keluarnya asam lambung lebih tinggi. Selain permen karet, merokok juga bisa menyebabkan gejala yang serupa. Untuk itu, hindarilah jenis-jenis makanan tersebut jika Anda ingin puasa Anda tetap lancar tanpa gangguan kesehatan.

Lihat Selengkapnya »»  

10 Hikmah Puasa Ramadhan

 Hikmah Puasa Ramadhan

 


1. Bulan Ramadhan bulan melatih diri untuk disiplin waktu. Dalam tiga puluh hari kita dilatih disiplin bagai tentara, waktu bangun kita bangun, waktu makan kita makan, waktu menahan kita sholat, waktu berbuka kita berbuka, waktu sholat tarawih, iktikaf, baca qur’an kita lakukan sesuai waktunya. Bukankah itu disiplin waktu namanya? Ya kita dilatih dengan sangat disiplin, kecuali orang tidak mau ikut latihan ini.

2. Bulan Ramadhan bulan yang menunjukkan pada manusia untuk seimbang dalam hidup. Di bulan Ramadhan kita bersemangat untuk menambah amal-amal ibadah,
dan amal-amal sunat. Artinya kita menahan diri atas satu pekerjaan yang monoton dan lalai beribadah kepadaNya. Orang yang lalai atas mengingat Allah, selalu asyik dengan pekerjaannya, sehingga waktu istirahat siang, sholat, dan makan sering terabaikan. Atau waktu yang seharusnya dipakai untuk beribadah kepada Allah dipakai untuk makan siang bersama kekasih. Sholat? tinggal. Di bulan Ramadhan kita diajarka hidup seimbang, antara pekerjaan, dan Ibadah. Pekerjaan untuk kepentingan dunia dan Ibadah untuk kepentingan Akhirat.

3. Bulan Ramadhan adalah bulan yang mengajarkan Manusia akan pentingnya arti persaudaraan, dan silaturahmi. Di keluarga orang yang tidak mengerti akan arti persaudaraan. Persaudaraan di keluarga tidak begitu akrab, adik beradik bertengkar, Ibu dan Ayah kadang saling tidak memperhatikan. Persaudaraan dari Gang Jalanan, banyak juga perkelahiannya. Persaudaraan atas satu kelompok, satu bangsa, satu tanah air, hanya selogan dan nama, kurang sekali mendapat makna. Dalam Islam ada persaudaraan sesama muslim, akan tampak jelas jika berada dibulan Ramadhan, Orang memberikan tajil perbukaan puasa gratis. Sholat bersama di masjid, memberi ilmu islam dan banyak ilmu Islam di setiap ceramah dan diskusi keagamaan yang dilaksanakan di Masjid. Semuanya didapat gratis tanpa bayaran. Sesama muslim saling bersalaman, bercengkrama saling menanyakan kabar. Sama-sama sholat tarawih tadarus dengan saling mengajarkan Qur’an, dan banyak makanan sedekah di Masjid. Ya tentunya Gratis. Persaudaraan sesama muslim sebenarnya punya pelajaran dan bab khusus, ada ayat qur’an tentang persaudaraan, ada banyak hadits nabi, tetapi jarang diperhatikan orang betapa pentingnya arti persaudaraan itu. Tetapi dibulan Ramadha ia akan tampak dengan sendirinya.

4. Bulan Ramadhan mengajarkan agar peduli pada orang lain yang lemah. Di bulan Ramadhan kita puasa, merasaka lapar dan dahaga, mengingatkan kita betapa sedihnya nasib orang yang tidak berpunya, orang terlantar, anak yatim yang tiada orang tuanya, fakir miskin yang hidup di tempat yang tidak layak. Apakah kita tidak merasa prihatin? Sehingga kita peduli untuk membantu saudara-saudara kita yang kelaparan. Baik karena kondisi ekonomi, atau disebabkan bencana Alam. Allah menyindir orang yang tidak peduli pada nasib orang lain yang miskin sebagai pendusta Agama. Juga Allah mengataka orang yang tidak peduli dengan nasib fakir miskin dan anak yatim sebagai orang yang tidak mempergunakan potensi pancaindranya untuk melihat keadaan sekelilingnya. Orang yang tidak peduli dengan orang lain juga disebut sebagai orang yang salah menilai atau memandang kehidupan.

5. Bulan Ramadhan mengajarkan akan adanya tujuan setiap perbuatan dalam kehidupan. Di bulan puasa kita diharuskan sungguh-sungguh dalam beribadah, menetapkan niat yang juga berisi tujuan kenapa dilakukannya puasa. Tuajuan puasa adalah untuk melatih diri kita agar dapat menghindari dosa-dosa di hari yang lain di luar bulan Ramadhan. Kalau tujuan tercapai maka puasa berhasil. Tapi jika tujuannya gagal maka puasa tidak ada arti apa-apa. Jadi kita terbiasa berorientasi kepada tujuan dalam melakukan segala macam amal ibadah.

6. Bulan Ramadhan mengajarkan pada kita hidup ini harus selalu mempunyai nilai ibadah. Setiap langkah kaki menuju masjid ibadah, menolong orang ibadah, berbuat adil pada manusia ibadah, tersenyum pada saudara ibadah, membuang duri di jalan ibadah, sampai tidurnya orang puasa ibadah, sehingga segala sesuatu dapat dijadikan ibadah. Sehingga kita terbiasa hidup dalam ibadah. Artinya semua dapat bernilai ibadah.

7. Bulan Ramadhan melatih diri kita untuk selalu berhati-hati dalam setiap perbuatan, terutama yang mengandung dosa. Dibulan Ramadhan kita berpuasa. Kita menahan Lapar dan dahaga. Bukan itu saja. Tetapi juga menahan segala yang dapat membatalkan puasa, juga segala yang dapat merusak puasa. Terutama hal-hal yang dapat menimbulkan dosa. Sehingga di dalam bulan Ramadhan kita dapat terbiasa dan terlatih untuk menghindari dosa-dosa kita agar kita senantiasa bersih dari perbuatan yang dapat menimbulkan dosa. Latihan ini menimbulkan kemajuan positif bagi kita jika diluar bulan Ramadhan kita juga dapat menghindari hal-hal yang dapat menimbulkan dosa seperti bergunjing, berkata kotor, berbohong, memandang yang dapat menimbulkan dosa, dan lain sebagainya.

8. Bulan Ramadhan melatih kita untuk selalu tabah dalam berbagai halangan dan rintangan. Dalam Puasa di bulan Ramadhan kita dibiasakan menahan yang tidak baik dilakukan. Misalnya marah-marah, berburuk sangka, dan dianjurkan sifat Sabar atas segala perbuatan orang lain kepada kita. Misalkan ada orang yang menggunjingkan kita, atau mungkin meruncing pada Fitnah, tetapi kita tetap Sabar karena kita dalam keadaan Puasa. Dengan Sabar hasutan Syeitan untuk memperuncing konflik menjadi gagal. Kitalah pemenangnya dari godaan Syeitan tersebut. Masalah orang menggunjing, memfitnah, biarlah itu jadi dosa-dosanya, janganlah kita ikut berdosa dengan dosa orang lain.

9. Bulan Ramadhan mengajarkan pada kita akan arti hidup hemat dan sederhana. Setiap hari kita membeli kue dan minuman untuk berbuka puasa. Dari sekian banya kue dan minuman yang kita beli. Hanya minuman segelas teh buatan kita sendiri yang diminum. Yang lain banyak tertinggal dan sebagian terbuang keesokan harinya. Hal ini menyadarkan kita, bahwa apa yang kita beli banyak-banyak sebelum berbuka, hanyalah hawa nafsu saja. Kebutuhan kita hanyalah segelas teh manis! Mengapa kita harus membeli banyak-banyak minuman dan kue-kue yang akhirnya tidak kita makan? Hal ini menyadarkan kita betapa kita harus hemat, membeli sekedar yang dibutuhkan. Kelebihan uang yang kita punyai mungkin dapat kita sedekahkan bagi yang lebih membutuhkan.

10. Bulan Ramadhan mengajarkan pada kita akan pentingnya rasa syukur kita, atas nikmat-nikmat yang diberikan pada kita. Rasa syukur kita akan adanya nikmat makanan yang telah kita punyai terasa ketika kita puasa. Kita merasakan lapar, tetapi kita masih mempunyai makanan. Bagaimana dengan orang yang merasakan lapar tetapi bukan karena ia juga puasa, tetapi karena memang tidak punya makanan? Kita sakit, kita dapat makan obat ketika buka, tetapi bagaimana dengan orang yang tidak punya obat, ketika ia sakit? Kita enak, ketika kita puasa merasa lapar dan haus, kita lengahkan dengan menonton televisi atau hal-hal lain seperti internet. Bagaimana dengan orang ketika ia lapa dan haus mereka lengahkan lapar dan hausnya dengan bekerja memenuhi tuntutan majikannya? Bukan karena memang tidak punya televisi atau internet, tetapi karena tuntutan hidup, yang mengharuskan ia bekerja untuk makan hari ini dan hari ketika ia tidak bekerja. Tidakkah harusnya kita bersyukur terhadap nikmat yang telah diberikan pada kita?
Lihat Selengkapnya »»  

Minggu, 05 Agustus 2012

Yuuk Kenali Ciri Kolang-Kaling Berformalin


Kolang-kaling memiliki tekstur yang empuk dan putih transparan. Karena harus selalu direndam dalam air, makanan ini tidak bisa tahan lama. Jika dipasaran tidak cepat terjual kolang-kaling akan cepat rusak, tapi ada saja pedagang yang curang dengan mencampurkan formalin pada kolang-kaling saat direbus.


Sifatnya yang basah dan berlendir membuat makanan ini tidak bisa tahan lama. Cocok dibuat manisan kolang-koling atau dicampur untuk bahan membuat kolak dan es campur. Namun saat membelinya Anda juga harus pintar memilih, teksturnya yang empuk lebih enak saat dimakan. Kolang-kaling yang berformalin juga wajib diketahui cirinya.

1. Aroma
Kolang-kaling dikenal dengan aromanya yang asam. Namun jika tidak berbau patut dicurigai, bisa jadi saat perebusan dicampur dengan cairan formalin. Aroma khas makanan akan hilang dan baunya tidak sedap.

2. Tahan Lama
Cairan formalin akan membunuh kuman yang menyebabkan pembusukan. Anda bisa mengetesnya setelah membeli kolang-kaling. Jika tahan lama saat dibiarkan dalam suhu ruang, berarti kolang-kaling mengandung formalin.

3. Tidak Dihinggapi Lalat
Kolang-kaling banyak dijual dipasar tradisional. Banyaknya lalat yang menghinggapi makanan ini bisa menentukan kadar formalin. Jika bau khasnya hilang akibat diserap oleh formalin, lalat tidak akan tertarik dengan makanan.

4. Warna
Warna juga perlu diperhatikan, biasanya warna kolang-kaling adalah putih transparan. Bila menemukan yang putih pekat dan lebih mengkilat perlu diwaspadai bisa jadi mengandung formalin.

5. Lebih Kenyal
Formalin tidak hanya untuk mengawetkan, tapi juga bisa membuat makanan lebih kenyal. Untuk mengeceknya Anda bisa memencet beberapa sampel kolang kaling, jika kenyal berarti mengandung formalin.
Lihat Selengkapnya »»  

Sabtu, 04 Agustus 2012

Perbedaan Durasi Puasa Di Berbagai Belahan Dunia



Beda Lama Durasi Puasa di Berbagai Daerah Dunia - Bagi umat muslim, dalam hitungan hari akan melaksakan ibadah puasa Bulan suci Ramadhan. Ada yang unik dari dari ibadah ini, yakni perbedaan durasi waktu menjalankan ibadah puasa di berbagai negara. Durasi terlama adalah selama 19 jam 57 menit. Bebeda dengan negara indonesia yang rata-rata berdurasi selama 13 jam 3 menit. Mengapa demikian lamanya?




Perputaran Bumi dalam mengelilingi matahari tidaklah lurus melainkan miring. Hal ini menyebabkan dalam waktu tertentu (maret - september), negara-negara di belahan bumi utara menerima cahaya matahari lebih lama dari yang di selatan, dan di waktu yang lain (oktober - februari) negara-negara di belahan bumi selatan menerima cahaya matahari lebih lama dari yang di utara).




Jadi, beruntunglah kita yang tinggal di Indonesia, karena durasi berpuasa kira-kira 12 jam jika dibandingkan dengan negara lainnya seperti Eropa yang durasi puasanya rata-rata 15-16 jam.







Berikut perbedaannya.




1. Casey Station, Antartika: imsak pukul 6:30 pagi dan berbuka puasa pada pukul 15:48 sore (Berpuasa selama 9 jam 18 menit)




2. Perth (Australia Barat): imsak pukul 5:42 dan berbuka puasa pada pukul 17:41 (Berpuasa selama 11 jam 59 menit)




3. Jakarta : imsak pukul 4:52 dan berbuka puasa pada pukul 17:55 (Berpuasa selama 13 jam 3 menit)




4. Mekkah di Arab Saudi: imsak pukul 4:31 dan berbuka pada pukul 19:01 (Berpuasa selama 14 jam 30 menit)




5. Tokyo, Jepang: imsak pukul 3:11 dan berbuka pada pukul 18:47 (Berpuasa selama 15 jam 36 menit)




6. New York di Amerika Serikat: imsak pukul 4:25 dan berbuka pada pukul 20:12 (Berpuasa selama 15 jam 47 menit)




7. London, Inggris: imsak pukul 2:45 dini hari dan berbuka pada pukul 20:50 malam (Berpuasa selama 18 jam 5 menit)




8. Provideniya, di Rusia: imsak pukul 1:46 dini hari dan berbuka puasa pada pukul 21:43 malam, (Berpuasa selama 19 jam 57 menit)


Pertanyaan, mengapa ada saudara-saudara kita yang berpuasa lebih lama?

Jawaban :

Bumi dalam mengelilingi matahari tidaklah lurus melainkan miring, sehingga dalam waktu tertentu (maret - september), negara2 di belahan bumi utara menerima cahaya matahari lebih lama dari yang di selatan, dan di waktu yang lain (oktober - februari) negara2 di belahan bumi selatan menerima cahaya matahari lebih lama dari yang di utara).

Inilah salah satu hikmah Kalender Islam (Hijriyah) yang menggunakan peredaran bulan sebagai acuannya, berbeda dengan kalender biasa (kalender Masehi) yang menggunakan peredaran matahari. Sehingga waktu Ramadhan selalu bergeser 11 hari dibanding dengan kalender Masehi.

Jika saat ini Ramadhan jatuh pada bulan Agustus, maka negara2 di belahan bumi utara mengalami waktu puasa yang lebih lama. Namun Ramadhan akan terus bergeser maju ke bulan Juli, Juni, Mei, dst sampai masuk waktu dimana negara2 di belahan bumi selatan mengalami waktu puasa yang lebih lama (oktober - februari).

Negara2 di khatulistiwa cenderung mengalami waktu puasa yang sama.

Jadi, beruntunglah kita yang tinggal di Indonesia, karena durasi berpuasa kira-kira 12 jam jika dibandingkan dengan negara lainnya seperti Eropa yang durasi puasanya rata-rata 15-16 jam.

 SUMBER
Lihat Selengkapnya »»  

Jumat, 03 Agustus 2012

Tips Memasak Daging Empuk dan Enak


Memasak daging biasanya memang perlu usaha tersendiri. Kita harus pas dalam memilih jenis dagingnya, cara memotong, dan waktu memasaknya. Jika salah dalam melakukan ketiganya, daging yang kita masak bisa alot dan tidak enak dimakan. Nah, kali ini kita akan berikan tips memasak daging empuk dan enak. Tips ini akan meliputi tiga jenis daging yang biasa kita masak, yaitu daging ayam, daging sapi, dan daging kambing.


Daging Ayam

 

Daging ayam adalah daging yang paling umum dikonsumsi masyarakat kita karena mudah didapat dan harganya terjangkau. Saat membeli daging ayam, pilihlah daging yang berwana putih kekuningan dan lemaknya terlihat merata di bawah kulit. Daging segar akan terasa kenyal dan elastis saat ditekan. Daging segar juga akan tercium aroma segar dan tidak amis. Jika masih tercium bau amis yang cukup kuat saat akan diolah, lumuri daging ayam dengan bumbu bawang putih dan jahe lalu diamkan selama 30 menit. Barulah daging ayam siap dimasak sesuai resep yang Anda inginkan.

Daging ayam paling sering dimasak dengan cara digoreng, baik dengan adonan tepung roti atau diungkep terlebih dahulu dengan bumbu. Apapun resep yang Anda pilih, pastikan Anda menggunakan minyak yang cukup banyak agar daging ayam matang sempurna. Goreng daging ayam ketika minyak sudah panas. Setelah daging matang, kecilkan api. Menggoreng daging ayam hingga matang merata hanya membutuhkan waktu 15-20 menit.


Daging Sapi

 

Selanjutnya dari tips memasak daging empuk dan enak adalah tips memilih dan memasak daging sapi. Daging sapi dihargai lebih mahal dari daging-daging lain. Jangan tergoda membeli daging sapi yang ditawarkan dengan harga murah. Pilihlah daging sapi yang pasti sehat dan aman. Daging sapi jenis ini biasanya berwarna merah, tua, tidak kusam, dan aromanya segar. Daging sapi sehat juga terasa kenyal dan tidak terlalu berair.

Memilih daging sapi sebaiknya disesuaikan dengan jenis masakan yang akan Anda buat. Jika ingin membuat kaldu sapi, pilihlah tulang atau bagian daging dekat paha. Untuk rebus, pilihlah bagian bagian perut (sandung lamur) dan untuk panggang, pilihlah daging bagian paha. Untuk tumis, pilihlah daging sapi bagian has dalam. Pemotongan untuk setiap jenis dan pengolahan daging sapi juga berbeda-beda. Namun secara umum, potonglah daging jangan terlalu besar dan tebal agar bumbu mudah meresap.


Daging Kambing

 

Tidak semua orang menyukai daging ini karena baunya yang prengus dan seratnya yang cukup alot. Daging kambing lebih sering disajikan pada perayaan tertentu saja. Namun, dengan pengolahan yang tepat, Anda juga bisa menyajikannya menjadi masakan rumah yang sedap. 

Untuk membuat sate kambing misalnya, pilihlah daging yang warnanya yang merah segar dan kenyal dari bagian has. Untuk menghilangkan bau prengus dan melunakkan teksturnya, lumuri daging dengan nanas parut. Rempah dalam bumbu juga bisa menghilangkan bau prengusnya. Semoga tips memasak daging empuk dan enak ini bermanfaat untuk Anda.
Lihat Selengkapnya »»