Kamis, 25 Oktober 2012

Banyak Makan Mangga Bikin Kulit Kencang dan Sehat

Banyak Makan Mangga Bikin Kulit Kencang dan Sehat 

Si kuning cerah mangga jadi buah kesukaan banyak orang. Rasanya manis segar dan asyik dikonsumsi langsung ataupun diolah lagi menjadi puding atau jus. Selain enak, mangga juga bisa membuat kulit lebih mulus dan cantik.

Mumpung sedang musim, ada baiknya mangga menjadi buah andalan. Pasalnya, buah yang diperkirakan sudah ada sejak 4000 tahun yang lalu ini menyimpan nutrisi yang kaya. Berkhasiat menjaga kesehatan mata, pencernaan, gairah seks, meningkatkan imunitas, juga menjaga elastisitas kulit.

Mangga merupakan salah satu sumber terbaik vitamin A dan flavonoid seperti beta-carotene, alpha-carotene, dan juga beta-cryptoxanthin. Senyawa ini baik untuk menjaga kualitas pengelihatan, dan juga melindungi kulit. Per 100 gram mangga, mengandung 756 mg vitamin A, atau setara dengan 25% kebutuhan akan vitamin A perharinya.

Seperti dimuat dalam situs nutrition-and-you.com, Dalam 100 gram mangga juga mengandung 156mg potassium. Potassium ini berguna untuk melindungi jantung dan juga menjaga tekanan darah. Mengonsumsi mangga secara rutin juga membuat kulit menjadi lembut, kencang dan juga bersinar.

Untuk mendapat manfaat maksimal untuk kulit, pencernaan, mata, dan lainnya, mangga segar paling baik dikonsumsi langsung. Namun khusus untuk kulit, buah mangga juga bisa berfungsi sebagai masker. Seperti disarankan situs lifemojo.com, haluskan daging buah mangga dan oleskan pada seluruh wajah, tunggu sekitar 10 menit, lalu bilas air bersih dan keringkan.
Lihat Selengkapnya »»  

Berapa Banyak Kandungan Nutrisi Daging Sapi dan Kambing?

Berapa Banyak Kandungan Nutrisi Daging Sapi dan Kambing? 


Hari Raya Idul Adha identik dengan pemotongan hewan kurban. Unta, kambing, sapi dan biri-biri merupakan hewan ternak yang bisa dikurbankan. Umumnya di Indonesia, sapi dan kambing dijadikan hewan kurban.

Daging sapi dan kambing dapat diolah menjadi berbagai hidangan. Seperti gulai, semur, sup, soto dan banyak lainnya. Kedua sumber protein hewani ini mengandung nutrisi yang sangat diperlukan tubuh. Guna memenuhi kebutuhan nutrisi harian.

Seperti yang dilansir fitday.com, daging sapi merupakan sumber mineral seperti zat besi, kalium, magnesium dan tembaga. Keempat nutrisi ini paling mudah diserap dibandingkan dengan mineral yang berasal dari nabati. Selain itu juga kaya akan vitamin, termasuk vitamin B12, B6, riboflavin, thiamin dan pantotenat.

Dalam 100 gram daging sapi mengandung 18,8 gram protein, 14 gram lemak dan 201 kkal energi, yang baik untuk dikonsumsi oleh Ibu hamil. Namun pilihlah daging tanpa lemak yang merah dan masih segar. Selain itu dapat mengembalikan sel-sel yang rusak di dalam tubuh. Juga membantu proses pembentukan enzim dan hormon.

Daging kambing juga kaya nutrisi. Per 100 gramnya mengandung 16,6 gram protein, 9,2 gram lemak, 149 kkal energi, juga vitamin dan mineral. Selain diketahui dapat meningkatkan dorongan seksual, daging kambing juga membantu proses pembentukkan sel darah merah. Juga meningkatkan sumber kekebalan tubuh.

Meskipun beraroma tajam daging ini cukup banyak penggemarnya. Biasanya diolah menjadi satai, gulai dan sup. Untuk menghilangkan baunya bisa menggunakan irisan mentimun, lobak atau air jeruk nipis dan taruh di atas daging.

Kedua sumber protein hewani ini juga perlu dibatasi konsumsinya. Guna mencegah peningkatan jumlah kolesterol penyebab penyakit jantung, hipertensi dan stroke.
Lihat Selengkapnya »»  

Rabu, 24 Oktober 2012

Qurban dan Perubahan Sosial

Oleh: Hj. Herlini Amran, MA.

Hj. Herlini Amran, MA.


Sejalan dengan pelaksanaan Ibadah Haji tgl 10 Zulhijjah 1433H, umat Islam juga melaksanakan Ibadah Qurban. Qurban sebagaimana dikisahkan dalam Al-Qur’an bermula ketika Nabi Ibrahim As diminta Allah SWT untuk menyembelih anaknya sendiri Nabi Ismail As, yang mana kemudian atas kekuasaanNya Ismail diganti dengan seekor sembelihan yang besar (kibas). Disebutkan dalam Al Qur’an, Allah memberi perintah melalui mimpi kepada Nabi Ibrahim untuk mempersembahkan Ismail. Hal sebagaimana diabadikan dalam QS Surat Ash Shaaffat ayat 102-107.
Maka tatkala anak itu sampai (pada umur sanggup) berusaha bersama-sama Ibrahim, Ibrahim berkata: “Hai anakku sesungguhnya aku melihat dalam mimpi bahwa aku menyembelihmu. Maka pikirkanlah apa pendapatmu!” Ia menjawab: “Hai bapakku, kerjakanlah apa yang diperintahkan kepadamu; insya Allah kamu akan mendapatiku termasuk orang-orang yang sabar”. Tatkala keduanya telah berserah diri dan Ibrahim membaringkan anaknya atas pelipis(nya), (nyatalah kesabaran keduanya ).Dan Kami panggillah dia: “Hai Ibrahim. Sesungguhnya kamu telah membenarkan mimpi itu sesungguhnya demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang berbuat baik. Sesungguhnya ini benar-benar suatu ujian yang nyata. Dan Kami tebus anak itu dengan seekor sembelihan yang besar.

Sebagai anak yang shalih, Ismail benar-benar yakin bahwa apa yang disampaikan ayahnya Ibrahim merupakan perintah Allah SWT. Begitu juga Ibrahim, dengan kepasrahan dan ketulusannya berqurban menjalankan perintahNya. Padahal kita ketahui dalam sejarah bahwa Ismail adalah anak yang sangat dicintainya. Di sinilah melalui kisah Ibrahim Allah memberikan pembelajaran kepada ummat manusia bahwa betapapun kita mencintai sesuatu termasuk anak kita, namun Ibrahim menunjukkan betapa cintanya kepada Allah SWT melebihi dari segalanya.

Qurban sering diistilahkan dengan udhiyah atau Dhadiyyah secara harfiah berarti hewan sembelihan. Pelaksanaan qurban ini dilaksanakan pada bulan dzulhijjah pada tanggal 10 dan 11, 12 dan 13 (hari tasyrik) yang bertepatan dengan Hari Raya Idul Adha. Sejarah qurban sebelum Nabi Ibrahim juga terjadi ketika Habil dan Qabil putera Nabi Adam As. Hal ini sebagaimana dinyatakan dalam QS Al-Maidah ayat 27 “Ceritakanlah kepada mereka kisah kedua putera Adam (Habil dan Qabil) menurut yang sebenarnya, ketika keduanya mempersembahkan kurban, maka diterima dari salah seorang dari mereka berdua (Habil) dan tidak diterima dari yang lain (Qabil). Ia berkata (Qabil): “Aku pasti membunuhmu!”. Berkata Habil: “Sesungguhnya Allah hanya menerima (kurban) dari orang-orang yang bertaqwa”.

Perubahan Sosial
Dalam konteks berbangsa dan bernegara saat ini, pembelajaran qurban menjadi sangat relevan untuk kita aktualisasikan. Qurban merupakan wujud syukur kita kepada sang Pencipta. Selain itu, qurban memiliki dua karakter utama yakni adanya pengorbanan dan keikhlasan. Pengorbanan adalah sebuah karakter utama yang gemar untuk berbuat untuk orang lain. Karakter orang yang senang membantu orang lain. Dirinya akan gelisah ketika belum bisa memberikan manfaat bagi orang lain. Begitu juga keikhlasan merupakan sebuah karakter kepasrahan atas kehendakNya. Karena ia yakin bahwa apa yang telah ditentukanNya pasti membawa kebaikan buat semua.

Di tengah berbagai permasalahan yang masih mendera bangsa ini sesungguhnya karakter pengorbanan dan keikhlasan menjadi sangat penting kita aktualisasikan dalam kehidupan sehari-hari. Pertama, pengorbanan. Program qurban, zakat, infaq shodaqoh dan wakaf yang selama ini telah berjalan di tengah-tengah masyarakat pada dasarnya merupakan wujud dari pengorbanan. Pada satu sisi, semakin banyak yang kita keluarkan untuk program tersebut semakin besar pula tabungan amal kita yang menjadi bekal di akhirat. Di sisi lain, semakin besar jumlah yang kita keluarkan untuk donasi tersebut maka akan semakin banyak pula masyarakat yang akan merasakan manfaatnya.
Untuk keluar dari berbagai permasalahan yang mendera bangsa ini khususnya yang terkait dengan persoalan hukum, ekonomi dan kemiskinan, maka semangat pengorbanan menjadi sangat penting. Sebagaimana yang telah dipersembahkan oleh para pahlawan bangsa dalam merebut kemerdekaan Indonesia. Kepentingan umat dan bangsa adalah  lebih utama dari pada kepentingan hawa nafsu dan keserakahan. Semua anak bangsa bisa bekerja untuk Indonesia melalui profesi atau pekerjaan yang sedang digeluti. Setiap anak bangsa juga bisa mengoptimalkan perannya untuk membangun bangsa ini dengan mengorbankan tenaga, pikiran dan harta. Sehingga cita-cita menuju Indonesia sejahtera, berdaya dan berbudaya dapat terlaksana.

Kedua, keikhlasan merupakan sebuah karakter yang menjadi penggerak dalam setiap jiwa untuk mau dan mampu berbuat bagi kemaslahatan ummat. Dengan keikhlasan lah seseorang akan terus memiliki semangat untuk berbuat dan terus berbuat untuk kemajuan bangsanya. Tanpa adanya keikhlasan jiwa kita akan terasa berat untuk melakukan sesuatu bagi masyarakat. Keikhlasan perlu kita tumbuhkan dan terus dijaga agar senantiasa hadir dan melekat sebagai karakter diri kita. Keikhlasan adalah penyempurna semua pekerjaan dan pengorbanan. Keikhlasan akan melahirkan jiwa-jiwa manusia yang mampu bekerja keras, bekerja cerdas dan bekerja ikhlas.

Penutup
Pengorbanan dan keikhlasan akhirnya juga akan menjadi modal utama di dalam proses perubahan sosial di masyarakat. Negeri ini tentu akan bisa mencapai kemajuan, kemakmuran dan kesejahteraan ketika jiwa-jiwa masyarakatnya dipenuhi dengan karakter pengorbanan dan keikhlasan. Berbagai tantangan dan permasalahan yang ada seringkali terjadi tentu akan bisa diatasi dengan adanya jiwa pengorbanan dan keikhlasan tadi. Dua modal karakter ini jugalah yang menjadi spirit bagi para pejuang kemerdekaan Indonesia, sehingga bangsa ini bisa merdeka. Saat ini dan ke depan kita terus memerlukan jiwa-jiwa yang mau dan mampu untuk berkorban dan ikhlas untuk bekerja untuk Indonesia mewujudkan perubahan sosial mencapai keadilan dan kesejahteraan bangsa.   Wallahu a’lam bish showab. 

Lihat Selengkapnya »»  

10 Manfaat Lidah Buaya Untuk Kesehatan

Lidah Buaya 

Lidah buaya atau Aloe Vera merupakan tanaman tropis yang sangat dikenal di masyarakat Indonesia biasanya lidah buaya ini bisa di olah menjadi minuman yang sangat menyegarkan ketika panas tiba selain itu lidah buaya juga sering dugunakan untuk menghilangkan ketobe dan menyuburkan rambut. Bukan hanya itu saja manfaat yang ada pada lidah buaya ternyata lidah buaya juga sangat baik lho untuk kesehatan. Nah kamu mau tahu manfaat kesehatan apa yang bisa diberikan dari lidah buaya ? Simak 10 Manfaat Lidah Buaya Untuk Kesehatan berikut ini.

  1. Jika kulit mengalami luka, gunakan gel di dalam lidah buaya untuk dioleskan pada bagian luka. Dalam gel tersebut terdapat antibakteri dan antiseptik untuk mencegah infeksi sekaligus mempercepat penyembuhan.
  2. Jerawat dan kulit mulus bisa pula didapatkan dengan mengoleskan gel lidah buaya. Namun, untuk jerawat, lebih terbatas untuk menangani jerawat karena peradangan oleh kuman. Kemerahan pada kulit juga bisa dikurangi dengan mengoleskan gel ini.
  3. Gel lidah buaya bermanfaat untuk mendinginkan kulit yang terkena luka bakar. Selain itu, turut berperan untuk regenerasi sel yang rusak karena luka bakar.
  4. Lidah buaya berguna untuk mencerahkan kulit dan melindungi dari buruknya paparan sinar matahari.
  5. Dengan dioleskan ke kulit, lidah buaya bisa menguangi efek penuaan dan menjadi pelembab alami bagi kulit. Jadi, lidah buaya bagus untuk terapi awet muda.
  6. Lidah buaya juga memiliki zat antialergi. Gatal-gatal di kulit bisa diobati dengan tanaman ini.
  7. Kalau dikonsumsi, lidah buaya bisa meredakan keasaman, gastritis, peradangan dalam tubuh, dan menyembuhkan borok di usus.
  8. Lidah buaya punya banyak kandungan vitamin dan asam amino. Sehingga, tanaman ini berfungsi sebagai immuno-modulator, restoratif, dan antioksidan. Sistem kekebalan tubuh bisa menguat, menyegarkan kulit, dan membuat lebih awet muda.
  9. Serat alaminya berguna untuk mengatasi sembelit dan masalah pencernaan lainnya.
  10. Lidah buaya memiliki pengaruh pada bakteri, virus, jamur, dan ragi. Sehingga, tanaman juga juga punya fungsi anti-mikroba.
Nah itulah beberapa manfaat dari lidah buaya untuk kesehatan.
Lihat Selengkapnya »»  

Ini Dia 5 Danau Paling Aneh di Dunia


img

Gradasi warna air danau yang disebabkan belerang (Gilang Adhipratama-d'Traveler)

Tidak hanya sekadar air, di berbagai belahan dunia, terdapat danau dengan panorama aneh. Termasuk salah satunya Danau Linow yang berada di Sulawesi Utara, Indonesia. Berikut ini ada 5 danau paling aneh di dunia. Mau tahu apa saja?

Air yang jernih mungkin sudah jadi panorama yang biasa. Tapi, 5 danau di berbagai belahan dunia ini, berhasil menghipnotis wisatawan dengan panorama aneh yang dimilikinya. Mulai dari yang bisa berubah warna, memiliki corak polkadot, sampai punya pulau-pulau yang bisa bergerak sendiri.

Berikut 5 danau paling aneh di dunia yang detikTravel kumpulkan, Selasa (23/10/2012):

1. Danau kembar 16 di Kroasia

Mungkin Anda sudah pernah mendengar danau kembar tiga di Indonesia. Ternyata ada pula danau kembar 16 yang terkenal dengan nama Plitvice Lakes. Danau yang berada di Plitvice Lakes National Park ini pun terlihat aneh dengan bentuk yang saling berkaitan satu sama lain.

Seperti yang dilansir dari situs World Heritage Convention UNESCO, di lokasi ini ada 16 danau yang saling terkait antara Gunung Mala Kapela dan Gunung Pljesevica. Danau ini pun terbagi menjadi dua kelompok yaitu danau atas dan bawah. Posisinya pun berurutan mulai dari ketinggian 636 m sampai 502 m.

Uniknya, Plitvice Lakes juga dihiasi dengan puluhan air terjun, dan tebing-tebing batu di sekelilingnya pun menjadi pemisah yang mempertegas keelokannya. Selain itu panorama di danau ini semakin aneh dengan perubahan warna air danaunya. Air di danau yang masuk dalam Daftar Warisan Budaya Dunia UNESCO ini, punya warna yang khas, mulai dari biru kehijauan sampai biru.

Di destinasi ini, wisatawan bisa melihat danau cantik dengan panorama unik yang berpadu dengan air terjun dan hutan. Wisatawan bisa menikmati seluruh keanehan danau ini dari dekat dengan melewati jembatan kayu yang ada di area Plitvice Lakes.

2. Danau Linow, danau yang bisa berubah warna di Sulawesi Utara

Kabupaten Tomohon, Sulawesi Utara punya danau dengan keindahan alam yang memukau. Satu yang membuat danau ini terlihat aneh adalah ketika airnya bisa berubah warna.

Warna air Danau Linow ini bisa berubah dengan sendirinya. Hal ini dikarenakan danau ini mengandung kadar belerang yang sangat tinggi. Tidak hanya itu, perubahan warna ini juga disebabkan oleh kadar cahaya matahari yang mengenai permukaan danau.

Oleh karena itu, tidak heran bila danau ini bisa menarik perhatian wisatawan. Mereka penasaran ingin melihat langsung perubahan warna yang terjadi pada Danau Linow. Sejauh mata memandang, danau ini bisa terlihat biru kemudian berubah menjadi hijau, atau menimbulkan gradasi warna yang sangat cantik.

Untuk bisa masuk ke kawasan Danau Linow, traveler harus membayar tiket seharga Rp 25.000. Bila Anda sudah masuk ke area danau, harus berhati-hati dengan kubangan lumpur panas yang ada di tepi danau!

3. Danau milkshake stroberi di Senegal

Kalau secara umum air danau berwarna biru jernih, beda dengan Danau Lac Rose Retba. Danau yang berada di utara Semenanjung Cap Vert, Kota Dakar, Senegal ini, memiliki air berwarna merah muda seperti milkshake stroberi.

Anehnya, tidak hanya berwarna pink ada kalanya danau ini berwarna ungu, kemudian menjadi ungu muda sampai merah muda. Seperti yang ditulis situs Amusing Palnet, banyak wisatawan yang penasaran dengan danau seluas 3 km persegi ini. Ternyata, warna Danau Lac Rose Retba berasal dari mikroorganisme yang terkandung di dalamnya, merah.

Danau Lac Rose Retba menghasilkan warna paling cantik yaitu merah jambu saat musim kemarau. Saat itu, mikroorganisme di dalam danau menyerap, dan menggunakan cahaya matahari untu menghasilkan pigmen merah. Saat itulah Danau Lac Rose Retba berubah bagaikan kolam milkshake stroberi raksasa.

Eits, keanehan danau ini tak berhenti di situ saja. Danau ini ternyata mirip laut mati yang ada di Yordania. Turis yang datang bisa berenang tanpa harus repot mengayuh kaki, karena Anda bisa langsung mengapung di atas permukaannya.

Memang benar, Danau Lac Rose Retba mengandung garam sekitar 40%. Kandungan ini satu setengah kali lebih tinggi dari garam yang ada di Laut Mati.

4. Danau polkadot di Kanada

Berada di Osoyoos, Kanada, danau polkadot yang bernama Kliluk ini pun berhasil menyita perhatian wisatawan. Bagaimana tidak, permukaan danau ini punya corak yang tak biasa, yaitu lingkaran-lingkaran seperti polkadot.

Lingkaran-lingkaran itu terbentuk karena adanya garam yang mengapung di permukaan. Garam-garam ini menumpuk dan membentuk suatu lingkaran, dengan air danau yang terlihat di bagian tengahnya. Tidak hanya satu, lingkaran garam ini pun hampir memenuhi seluruh permukaan danau.

Melihat keanehan Danau Kliluk, daerah ini pun mulai dipadati wisatawan yang penasaran. Selain itu, traveler yang datang ke danau ini juga punya tujuan untuk mengambil air danau untuk pengobatan kulit. Konon, kandungan mineral yang ada di Danau Kliluk bisa menyembuhkan berbagai penyakit.

5. Danau dengan pulau-pulau yang bergerak sendiri di India

Kalau Danau Toba di Sumatera Utara punya Pulau Samosir di tengahnya, Provinsi Manipur, India juga punya Danau Loktak dengan gugusan pulau mungil berbentuk cincin. Anehnya, pulau-pulau ini berubah bentuk sesuai musim dan bergerak ke berbagai arah tergantung hembusan angin.

Gugusan pulau mungil yang memenuhi dua per tiga danau ini disebut Phumdi oleh masyarakat India. Melansir situs CN Traveler, Phumdi di Danau Loktak adalah satu-satunya Taman Nasional terapung di dunia. Keberadaan Phumdi juga menguntungkan bagi upaya konservasi spesies rusa langka, warga lokal menyebutnya Sangai, yang hanya hidup di sekitar danau tersebut.

Meskipun bersifat nomaden dan bisa bergerak sendiri, bukan berarti Phumdi tak dihuni manusia. Phumdi terbesar yang bernama Khangpoks, dihuni sekitar 4.000 orang. Ada pondok-pondok mungil yang membuatnya mirip seperti pemukiman di Danau Titicaca, Peru.
Lihat Selengkapnya »»  

5 Makanan Yang Bisa Hilangkan Lemak

Makana Penghacur Lemak 

Banyaknya timbunan lemak didalam tubuh pastinya tidak baik untuk kesehatan selain itu bagi orang yang gemuk mengurangi jumlah lemak ditubuh juga merupakan impian bagi mereka. Nah bagi kamu yang saat ini ingin mengurangi lemak yang ada didalam tubuh sebaiknya sering sering mengkonsumsi 5 makanan berikut ini yang sangat ampuh mengurangi lemak yang ada di dalam tubuh kamu. Penasaran makanan apa aja itu simak 5 Makanan Yang Bisa Hilangkan Lemak berikut ini.

1. Cincau hijau
Mengandung karbohidrat, polifenol, vitamin A dan B. 100 gram cincau hijau mengandung 6,23 gram serat kasar, memadai untuk memenuhi kebutuhan serat harian. Manfaat lain, yakni mengurangi panas perut, menurunkan tekanan darah, meredakan disentri, sariawan, bisul, dan demam.

2. Agar-agar
Agar-agar, yang terbuat dari rumput laut, mengandung serat pangan larut air. Sifat serat pangan yang bersifat larut adalah kemampuannya untuk menurunkan konsentrasi kolesterol darah sehingga dapat mencegah penyakit jantung dan tekanan darah tinggi.

3. Cincau hitam
Secara tradisional dipercaya sebagai pereda panas, demam, sakit perut, diare, batuk, pencegah gangguan pencernaan dan penurun tekanan darah.

4. Teh hijau
Mengandung polifenol, antioksidan dosis tinggi yang efektif memerangi radikal bebas. Senyawa polifenol membantu menjaga pembuluh darah dari kontraksi yang berpotensi menaikkan tekanan darah, juga membantu mengurangi risiko kanker, serta efektif untuk menurunkan berat badan.

5. Teh rosela
Penelitian menunjukkan, rosela mengandung betasitosterol yang mempunyai struktur kimia mirip kolesterol. Fungsinya menghambat penyerapan kolesterol.Konsumsi satu liter teh rosela sebelum sarapan selama empat minggu juga mampu menurunkan tekanan darah tingkat rendah dan sedang. Daya kerjanya hampir sama dengan obat anti hipertensi komersial.
Lihat Selengkapnya »»