Selasa, 29 Mei 2012

Bahasa Positif Lebih Banyak Dipakai Ketika Berkomunikasi Tertulis

Rahma Lillahi Sativa - detikHealth

img
(Foto: Thinkstock)
Jakarta, Bahasa tertulis memang kadang tidak segamblang bahasa verbal. Terbukti dari sebuah penelitian, ketika menggunakan komunikasi tertulis orang akan menggunakan bahasa yang lebih positif.

Sebuah studi baru terhadap penggunaan bahasa menemukan bahwa kata-kata yang mengandung emosi positif lebih sering digunakan dalam komunikasi tertulis. Hal ini pun diyakini dapat meningkatkan komunikasi antarmanusia.

Kandungan emosional mempengaruhi frekuensi kata-kata yang digunakan dalam komunikasi tertulis, meskipun keseluruhan kandungan emosional pada kata-kata yang dipelajari tersebut rata-rata bersifat netral.

Dalam studi yang dipublikasikan di jurnal EPJ Data Science ini, peneliti memfokuskan pada bagaimana emosi diungkapkan dengan kata-kata dan kaitannya dengan frekuensi serta kandungan informasi.

Peneliti memfokuskan studi pada kata-kata yang sering digunakan sebagai ekspresi emosional dalam tiga bahasa Eropa yang paling populer secara online yaitu Inggris, Jerman dan Spanyol.

Peneliti pun meninjau data dari berbagai perilaku manusia di internet, termasuk dari blog, chat room dan forum diskusi.

Para peneliti pun percaya temuan David Garcia dan koleganya dari Swiss Federal Institute of Technology ini mendukung teori yang sudah ada bahwa ada prasangka positif dalam ekspresi manusia yang digunakan untuk memfasilitasi interaksi sosial seperti halnya dilansir dari psychcentral, Selasa (29/5/2012).

Peneliti juga menemukan bahwa ketika seseorang terfokus pada pilihan kata untuk menyampaikan konteks yang ia maksudkan, maka justru kata-kata positif-lah yang muncul untuk menggambarkan konteksnya, meskipun informasi yang dibawa lebih sedikit daripada kata-kata negatif.

Studi ini mendukung teori bahwa karena prasangka positif tersebut seringkali diamati dalam komunikasi manusia, kata-kata positif cenderung lebih sering digunakan.

Namun ekspresi negatif juga tidak semata diabaikan karena biasanya kata-kata negatif dipakai untuk mengirimkan informasi tentang ancaman mendesak dan berbagai peristiwa berbahaya.

SUMBER